Batang Hari, Jambi – Bupati Batanghari, Muhammad Fadhil Arief membuka acara forum konsultasi publik rancangan awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Pemerintah Kabupaten Batanghari tahun 2024 di ruang pola, kantor Bupati Batanghari.
Dalam sambutannya, Bupati Muhammad Fadhil Arief menyampaikan perihal terkait RKPD.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“APBD Kabupaten Batangbari ini milik rakyat, dititipkan kepada pemerintah daerah untuk dikelola dengan baik dan hasilnya dirasakan kembali oleh masyarakat,” ujarnya,Selasa (28/2/2023).
Ia menjelaskan, RPJMD itu adalah simpulan dari janji politik calon kepala dan wakil kepala daerah terpilih yang sudah diserahkan ke KPU pada saat mendaftarkan diri yang diurai menjadi sebuah APBD.
“RPJMD merupakan koridor pembangunan selama masa jabatan itu berlangsung,” sebutnya.
Acara ini turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah, Wakil Ketua DPRD, para Kepala OPD, Camat dan tamu undangan lainnya. (Red)